Pages

Diberdayakan oleh Blogger.

Sakti dan Jecky masing-masing mencetak dua gol.

Jumat, 03 Mei 2013

LIPUTAN  NINA RIALITA     DARI  MEDAN  


Hasil maksimal dicatat skuat PSMS Medan Divisi Utama LPIS di laga kandang dengan mengalahkan Persipasi 4-1 di Stadion Teladan, Kamis (2/5) sore.  

Keempat gol PSMS dicetak oleh dua striker andalan PSMS. Dua gol Saktiawan Sinaga pada menit ke-25 lewat tendangan penalti dan menit ke-45. Dua gol lainnya dicetak Jecky Pasarella di menit ke-31 dan 90. Satu gol Persipasi dilesatkan Mansur pada menit ke-60.

Kemenangan ini menambah pundi poin Ayam Kinantan, julukan PSMS Medan, dengan lima poin dari tiga partai, dua kali seri, sekali menang dengan catatan gol memasukkan lima gol dan kemasukkan dua gol. Bagi Jecky ini merupakan gol ketiga dalam tiga laga, sebelumnya satu gol dicetaknya lawan PSSB Bireuen. Sedangkan, dua gol Saktiawan Sinaga menjadi pembukti masih tajamnya mantan striker timnas ini.

Asisten pelatih PSMS LPIS Syamsir Alamsyah mengatakan torehan tiga poin ini didapat, lantaran semangat juang Saktiawan Sinaga dkk. 

"Alhamdulillah dengan hasil ini. Kami merasa cukup lumayan. Ini karena semangat juang para pemain cukup tinggi," ujarnya kepada GOAL.com Indonesia.

Meski menang dengan banyak gol, sejatinya permainan PSMS belum begitu apik. Terutama, lini tengah yang butuh playmaker untuk mensuplai bola ke depan. Syamsir mengakui hal tersebut. 

"Ya evaluasi di lapangan tengah akan dipadukan lagi," timpalnya. 

Selain itu, penampilan di 15 menit babak pertama para pemain masih terbebani mental. 

"Karena kami main di kandang dengan target mencari poin penuh dan beban mental yang terlampau berat. Jadi masih kaku, sehingga pertandingan belum berkembang. Anak-anak harus konsentrasi dengan strategi pressure untuk menekan lawan. Di situ anak-anak terlampau tegang merealisasikan itu. Tapi, begitu gol anak-anak jadi rileks," jelasnya.

Dalam pertandingan ini, Ayam Kinantan turun dengan beberapa perubahan. Di lini penjaga gawang, Yudha Andika tidak masuk line-up karena masalah pencernaan. Oki Rengga ditempatkan sebagai starting line-up. Kemenangan di pertandingan ini juga menelan korban, Heri Irwansyah yang cedera engkel dan terpaksa digantikan pada menit ke-50 oleh Zulkarnain. Kemudian Ary Yuganda cedera memar dan digantikan Luis Irsandi di menit ke-68. Ini merupakan cedera kali tiga, sebelumnya lawan PSSB Bireuen dan PSBL Langsa, Ary mengalami cedera.

Sementara itu, Persipasi memilih menerima hasil tersebut dan akan mengevalusi tim secara menyeluruh. Walaupun, dalam pertandingan sempat terjadi aksi protes pemain Persipasi terhadap hakim garis setelah gol PSMS oleh Jecky Pasarella menit ke-31 yang diduga off-side. Bek Persipasi Firdaus Muhammad mendorong hakim garis yang dibalas dorongan oleh hakim garis. Pertandingan terhenti satu menit karena skuat Persipasi terus memburu hakim garis. Beruntung, laga bisa dilanjutkan setelah dua oknum kepolisian melerai. Persipasi juga ogah menanggapi gol pertama PSMS lewat penalti yang dicetak Saktiawan Sinaga setelah dilanggar M Taufan di kotak penalti pada menit ke-25.

 "Posisi lawan [Jecky] sudah off-side. Tapi yang pasti kami akan evaluasi tim kami. Kami melihat ada kelemahan masa transisi dari menyerang ke bertahan yang lemah dan perlu kami perbaiki itu yang pasti," jelas pelatih fisik Persipasi, Asep Suriyadi.

Asep menambahkan timnya memang kecewa melihat kenyataan kekalahan dengan skor telak. 

"Kami kecewa kalah dengan skor sangat telat. Tapi, Kami main frontal menyerang tapi dari menyerang ke bertahan tidak kami lakukan dengan baik," tegasnya.

Asep tak membantah soal gaji yang belum dibayarkan ke skuatnya mempengaruhi penampilan Agus Suprianto dkk. 

"Iya sangat berpengaruh mengenai persiapan, Persipasi banyak sekali libur karena masalah tunggakan gaji, tapi kami tidak mempermasalahkan nonteknik. Yang perlu dievaluasi tadi masalah transisi," bebernya.

Dalam pertandingan ini, wasit Firman Wasri mengeluarkan tiga kartu kuning, dua untuk PSMS kepada Heri Irwansyah (menit ke-27) dan Samsul Bahri (menit ke-37). Sedangkan Persipasi, kartu kuning untuk Aria Rusandi (menit ke-81). Usai pertandingan ini, PSMS akan melakoni partai tandang lanjutan melawan Persika, Minggu (5/5), di Stadion Teladan. (gk-38)

Susunan Pemain:

PSMS: Oki Rengga (gk), Romy Agustiawan, Ari Yuganda/Luis Irsandi (68'), Agung Prasetyo, Irwanto; Donny Fernando Siregar, Samsul Bahri/Madya Siregar (76'), Muhammad Antoni, Heri Irwansyah/Zulkarnaen (50'); Jeki Pasarela, Saktiawan Sinaga.
Pelatih: Edy Syahputra

Persipasi: Pipik Suratno (gk), Maulana Hasanudin, Muhammad Taufan, Firdaus Muhammad, Idris Affandi, Agus Suprianto (C)/Eka Santika (45'), Asmar Abu/Aria Rusandi (78'), Munirul Islam, Ubaidillah, Walace Da Silva, Hanafi Azis/Mansur (45').
Pelatih: Warta Kusuma

Ikuti perkembangan terkini sepakbola nasional di GOAL.com Indonesia. Dapatkansemua berita sepakbola Indonesia serta informasi terbaru timnas, klub-klub IPL, ISL, dan Divisi Utama, dengan jadwal, hasil, dan klasemen semua kompetisi di Indonesia.



Tidak ada komentar:

Posting Komentar

 

Search

Chat Box

Popular Posts